"Hidup bagai sebuah mercusuar. Tempat dimana kita dapat melihat keindahan laut lepas, namun juga tempat jika sekali saja kita terjerembab, akan menjatuhkan kita dari puncak."

Kamis, 29 Oktober 2009

NASIONALISME BANGSA INI

Secara sadar maupun tidak sadar, rasa nasionalisme dan patriotisme di Indonesia mulai luntur. Para generasi penerus bangsa banyak yang mulai melupakan besarnya pengorbanan para pahlawan dalam memperjuangkan kemerdekaan RI.

Sering kita jumpai di berbagai media masa, aksi unjuk rasa yang di lakukan para remaja dengan mengatasnamakan keadilan dan nasionalisme. Namun, belum tentu juga mereka memahami hakikat sebenarnya dari apa yang mereka perjuangkan. Atau mungkin, mereka hanya menjadi korban dari pihak-pihak tidak bertanggungjawab yang menginginkan hancurnya NKRI.

Realitanya sekarang, arti dari nasionalisme dan patriotisme yang sesungguhnya sudah di campu-aduk oleh faham kebebasan tanpa mengacu pada UUD dan Pancasila. Oleh karenanya, remaja Indonesia hanya menuntut apa yang mereka anggap adil tanpa mengetahui tujuan dari Negara Indonesia.

Kesalahan tidak sepenuhnya ada pada kaum muda, namun kurangnya sosialisasi dari pemerintah mengenai berbagai peraturan baru yang di buat juga menjadi faktor timbulnya kesalahpahaman antara para pemuda-pemudi Indonesia dengan pemerintah.

Sekarang, keputusan ada di tangan kita. Tujuan kita semua sama, tidak lain dan tidak bukan ialah untuk menjaga keutuhan kedaulatan bangsa ini. Jadi, mari kita bersama-sama mengintrospeksi diri. Mencari jalan keluar dari kemelut masalah yang menghadang bangsa ini untuk mencapai kejayaan yang di berkahi oleh TuhaN YME.

MAJU TERUS INDONESIAKU!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar